Friday, September 21, 2012

Di Batas Senja (Contoh PUISI) Karya Siti Khumairah

By maderock   Posted at  8:19:00 PM   Puisi No comments


Di Batas Senja
Separuh helaan nafas ku tertahan,
dekap tangan ku putus perlahan ,
menanti panggilan rakhmat Tuhan,
menuju surga keabadian.
Cinta ini tak akan sejalan,
ayat sendu filosofi perseteruan,
mengiris sukma qolbu ku terdalam.
Pedang bak menghunus tajam menghunjam,
menusuk palung hatiku terdalam.
Penyakit jiwa yang kadang terngiang,
penebus saksi awal perpisahan.
Mereka lukiskan senyuman itu,
tatkala tahu raga ini kian layu,
sayatkan cinta suci dengan belati,
hingga ku tergolek merintih hati.
Cinta kita yang tiada direstui,
dinodai berjuta ambisi ,
air mata yang kian bersaksi,
dalam tasbih dan tragedi.
Aku akan pergi dari sini,
tak disisi mu lagi,
aku akan pergi dari sini,
tiada goreskan perseteruan lagi.
Aku akan pergi menghadap Ilahi Robbi,
mengharap ridho Sang Maha Suci,
menanti surga yang abadi,
di akhir hidup ku yang penuh duri…
Karya:Siti Khumairah
SMAN I Kota Besi

About the Author

Catatan Simade adalah sekumpulan Catatan Menarik dan Mendidik yang dibagikan secara gratis
Lihat semua post saya: Catatan Simade

0 comments:

Pergunakanlah kolom komentar dibawah ini dengan sebaik-baiknya. Ingat sesuatu yang baik akan berdampak baik kepada kita dikemudian hari @catatansimade.blogspot.com

Back to top ↑
Dapatkan Info Terbaru

What they says

"Ilmu lebih berharga dari pada uang, memang betul. Tapi ilmu bisa menjerumuskan jika tak bisa menggunakan keharusannya, dan kenapa masih takut untuk berbagi ilmu?"
Catatan Si Made

Kunjungan

© 2013 Catatan SiMade. WP Mythemeshop Converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.