Monday, June 25, 2012

Membaca Teks Iklan

By maderock   Posted at  9:36:00 AM   SMP No comments

A.Membaca Teks Iklan

 Kalau sering membaca surat kabar atau majalah, kamu akan dapat, menemukan informasi berupa iklan. Iklan merupakan berita yang menginformasikan suatu barang atau jasa yang ditawarkan kepada pembaca. Iklan merupakan salah satu bentuk wacana persuasi. Tujuannya untuk mempengaruhi pembaca agar mengikuti atau melaksanakan sebagaimana yang disampaikan dalam iklan. Hal-hal yang disajikan dalam iklan dapat berupa fakta dan opini. Fakta adalah kenyataan atau peristiwa yang benar-benar terjadi, sedangkan opini adalah pendapat atau tafsiran yang harus dibuktikan kebenarannya.

B.Menulis Iklan Baris

 Iklan baris adalah iklan singkat (kecil) yang terdiri atas beberapa baris. Iklan baris disebut juga iklan mini. Tentu kalian sering menemukan iklan seperti itu di surat kabar atau majalah. Tujuan iklan itu tidak berbeda dengan iklan yang lain, yaitu untuk memberi tahu, mengajak, atau menawarkan suatu produk barang atau jasa kepada pembaca. Iklan baris dituliskan secara singkat dengan singkatan yang biasa digunakan. Hal itu dilakukan karena pembayaran pemasangan iklan baris bergantung pada jumlah baris. Meskipun ditulis singkat serta menggunakan banyak singkatan, tetapi maksudnya harus dapat atau mudah dipahami oleh pembaca.
Perhatikan contoh penulisan iklan baris berdasar ilustrasi ini!
 Pak Andi ingin menjual rumah yang berlokasi di Kartosuro, Surakarta dengan luas tanah dan 350 m2 luas bangunan 300 m2. Rumah tersebut ditawarkan dengan harga 800 juta rupiah dan masih dapat dinego. Fasilitas yang ada, antara lain listrik dan telepon. Lokasi strategis, pinggir jalan (cocok untuk usaha). Yang berminat dapat menghubungi Pak Andi dengan nomor telepon (0271) 730567 atau HP. 081458303058.

About the Author

Catatan Simade adalah sekumpulan Catatan Menarik dan Mendidik yang dibagikan secara gratis
Lihat semua post saya: Catatan Simade

0 comments:

Pergunakanlah kolom komentar dibawah ini dengan sebaik-baiknya. Ingat sesuatu yang baik akan berdampak baik kepada kita dikemudian hari @catatansimade.blogspot.com

Back to top ↑
Dapatkan Info Terbaru

What they says

"Ilmu lebih berharga dari pada uang, memang betul. Tapi ilmu bisa menjerumuskan jika tak bisa menggunakan keharusannya, dan kenapa masih takut untuk berbagi ilmu?"
Catatan Si Made

Kunjungan

© 2013 Catatan SiMade. WP Mythemeshop Converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.